9 Alasan Mengapa Belum Menikah Di Usia 20-an




Hai kali ini AJP ingin mengulas tentang alasan-alasan mengapa di usia 20-an tahun banyak orang yang belum menikah. AJP akan ulas dari beberapa tanggapan komentar di halaman https://www.facebook.com/agusjpcreations/ . Mungkin ulasan ini tidak bisa lengkap, namun mungkin juga inilah alasan-alasan paling utama mengapa kita-kita yang berusia 20-an tahun namun belum menikah. Oke mari kita ulas satu-satu :
1. SEDANG MENGUMPULKAN DANA
"Karena tabungan belum terasa cukup untuk menikah. Sedikit  banyak  tentu ada pengeluaran untuk menikah dan nanti ketika sudah berkeluarga. Jadi masih perlu dipersiapkan untuk melaksanakannya."
Inpirasi - Safina Diah Ruliyatni

Yang pertama adalah karena kita yang memang sedang mengumpulkan dana untuk pernikahan tersebut. Kita memang sudah punya rencana, maka kita sedang berusaha sebaik mungkin untuk mempersiapkannya. Kita mengerti bahwa nikah tentu juga butuh dana. Entah itu sedikit entah banyak, tetap saja butuh dana. Kita tidak hanya ingin nekat saja mengajak seseorang menikah tanpa persiapan apapun. Kita tidak ingin hanya bermodal cinta saja. Kita mengerti bahwa untuk bisa melangsungkan pernikahan, cinta saja tidaklah cukup.

2. SEDANG TAHAP PENCARIAN

"Sedang mencari sosok yang tepat, agar memang tidak asal dan salah dalam memilih pasangan. Bukannya mencari yang paling sempurna, tetapi tentu setiap orang berhak memilih sosok yang dirasa paling baik untuk menjadi pilihannya."
Inpirasi - Kyunniecho

Yang kedua, setiap orang tentu ingin mendapatkan pasangan yang terbaik untuk menjadi jodohnya. Kita yang belum juga menikah, kita memang sedang mencari. Mencari sosok yang menurut kita bahwa ia memang sosok yang tepat untuk menemani sisa umur kita di dunia ini. Kita bukannya terlalu pilih-pilih, atau memilih sosok yang sempurna. Namun tentulah setiap orang berhak mendapatkan sosok pilihan sesuai keinginannnya. Sosok yang kira-kira bisa membuat diri kita bahagia selamanya kita bersama dirinya.

3. BELUM ADA YANG NGELAMAR

"Belum ada yang mengetuk pintu rumah untuk bertemu dengan orang tua untuk melamar. Sekarang masih menunggu seraya memantaskan diri dulu, agar diri ini layak untuk dipinang lelaki yang shalih."
Inpirasi - Putri Fs

Yang ketiga, alasan yang ketiga ini nih yang
sering kali bikin kita nyesek saja di hati. Diri kita sudah berharap untuk segera menikah, namun ternyata tidak kunjung juga ada yang ngelamar. Belum ada juga sosok yang memberanikan diri mendatangi orang tua kita untuk meminang kita. Diri kita sudah merasa siap untuk dilamar, diri kita sudah merasa siap untuk menikah. Namun memang jodoh hanya Allah Ta'ala yang tahu datangnya. Kapan akan didatangkan untuk kita, kita tidak pernah bisa menduga. Saat ini kita hanya bisa mempersiapkan diri untuk pantas dipilih olehnya.


4. MASIH INGIN SENDIRI

"Masih ingin sendiri, tentang diri ini yang masih ingin menikmati indahnya dunia ini dengan kesendirian. Walau pun masih sendiri, tetap berusaha merasa bahagia selalu."
Inpirasi – Faniel Maulana

Alasan yang keempat, karena kita memang masih ingin sendiri. Ingin menjalani hidup ini sendiri dahulu. Kita tidak ingin tergesa-gesa dalam melangkah untuk menikah. Walaupun banyak teman kita yang sudah menikah.Walau banyak orang yang sering kali bertanya tentang kapan kita juga akan ikutan menikah. Namun diri kita memang masih ingin sendiri, walau masih sendiri namun kita tetap merasa bahagia dengan status sendiri yang ada. Terasa masih butuh waktu untuk memilih bersama orang lain. Mungkin masih nanti, walau nantinya itu kapan. Kita memang masih ingin melajang dahulu untuk beberapa saat menikmati hidup ini.

5. BELUM MERASA SIAP

Karena memang belum merasa siap, karena untuk memulai hidup baru kita butuh ilmu, kedewasaan, mental, kebijaksanaan dan lain-lain. Semua itu untuk bisa menjadikan nikahnya sukses dunia akhirat.
Inpirasi – Lia Shungam

Alasan yang kelima adalah karena kita memang belum meraa siap untuk menikah. Kita belum merasa siap untuk membina kehidupan rumah tangga. Kita belum  merasa yakin untuk membentuk sebuah keluarga dengan seseorang. Tentu untuk menjadi sebuah keluarga yang bahagia setelah menikah, kita tidak hanya berusaha sukses dan lancar saat pernikahan semata. Namun memang yang terpenting adalah waktu-waktu setelah itu, kita butuh kedewaasaan, kebijaksanaan, pengetahuan dan berbagai hal lain. Hal-hal itulah yang menurut kita saat ini terasa belum siap untuk kita lakukan. Kita masih mempersiapkan diri untuk bisa menikah dengan seseorang.

6. MASIH INGIN BELAJAR

"Masih ingin belajar untuk terus menabung ilmu. Jadi belum ada panggilan batin untuk segera menikah. Sambil menunggu waktu itu tiba, maka terus semangat dalam belajar meningkatkan kualitas diri."
Inpirasi - Mutiara

Alasan keenam adalah kita masih ingin terus belajar. Kita yang masih ingin meneruskan pendidikan kita tanpa menikah dahulu. Kita masih ingin kuliah dalam status lajang. Walaupun saat kuliah tidak dilarang untuk menikah. Namun kita merasa lebih enjoy ketika dalam status single. Kita masih ingin menapaki kehidupan menimba ilmu ini, hal itu juga sebagai tahapan diri kita meningkatkan kualitas diri. Syukur-syukur saat sudah lulus nanti akan datang jodoh impian yang siap bersama kita. Karena kita sudah berusaha memantaskan diri untuknya dari segi pendidikan. Tentu hampir setiap orang akan senang jika pasangannya adalah seseorang yang cerdas dan berpengetahuan.

7. MASIH INGIN WUJUDKAN MIMPI

"Masih nyaman sendiri dalam mengejar mimpi, terasa masih banyak mimpi yang belum terwujud. Masih ingin wujudkannya sebelum memilih untuk bersama dengan orang lain dalam pernikahan."
Inpirasi – Nanank Pancen K

Ketujuh, alasan yang ketujuh ini yang mungkin tidak semua orang mempunyainya. Tidak semua orang berani bermimpi, ada sebagian orang yang hanya mengikuti arus saja tanpa punya mimpi. Kita tidak demikian, kita tidak hanya ingin ikut-ikutan. Kita mempunyai target-target mimpi yang kita ingin wujudkan. Walau kita tentu sadar memanglah kemungkinan besar tidak semua mimpi itu akan bisa kita wujudkan. Namun kita tetap ingin mewujudkannya dulu sebelum menikah, hal itu bisa jadi nanti kita jadikan sebuah kado yang indah untuk pasangan kita. Sebagai hasil perjuangan untuk mempersiapkan kebahagiaan bersama dirinya.

8. INGIN BAHAGIAKAN ORANG TUA DAHULU

Diri ini masih ingin membahagiakan orang tua terlebih dahulu. Membahagiakan orang tua yang selama ini telah memberikan kasih sayang dalam membesarkan kita hingga seperti sekarang.
Inpirasi – Zayanti Bahari

Alasan kedepalan, kita masih ingin membahagiakan orang tua kita terlebih dahulu. Ada sosok yang ingin kita buat tersenyum terlebih utama sebelum kita memilih untuk menikah dengan seseorang. Kedua orang tua kita yang selama ini telah membsarkan kita dengan penuh kasih sayang. Kita ingin membahagiakan dirinya semampu kita. Kita ingin berusaha membalas jerih payahnya selama ini yang telah membesarkan kita. Kita ingin berusaha, walau kita tahu bahwa kita tidak bisa membalas semua jasanya terhadap kita. Namun kita ingin melakuan sebisa mungkin apa yang kita mampu berikan padanya. Setelah itu baru kita berencana menikah, menikah dengan sosok yang tentunya tidak menghalangi kita untuk tetap berusaha bahagiakan orang tua kita.

9. BELUM DIPERTEMUKAN OLEH ALLAH

Karena Allah memang belum mempertemukan jodoh buat diri ini. jika Allah belum mempertemukannya untuk kita,  maka kita hanya bisa berjuang, berusaha serta berdoa untuk mendapatkannya.
Inpirasi – Kim De Almaida Quintara

Alasan kesembilan, mungkin inilah alasan yang banyak kita rasakan. Kita yang sudah berusaha menemukan jodoh kita. Kita yang sudah berusaha mengenal orang demi orang. Kita yang sudah pergi kesana kemar untuk mencari sosok pendamping hati. Kita yang sudah menunggu hati yang siap menerima cinta kita, Namun memang Allah belum memberikannya pada saat ini. Kita memang belum dipertemukan dengan orang yang mau mencintai kita dan mau kita cintai. Terkadang kita sudah berharap dengan seseorang, namun ternyata seseorang itu tidak mengharapkan kita. Terkadang kita sudah merasa mencintai seseorangm namun seseorang itu justru telah mencintai orang lain. Atau kita yang sudah menentukan pilihan hati, malah ternyata yang kita harapkan sudah memiliki pilihan lain. Ada banyak cerita hati dalam waktu menunggu ini, kita memang belum dipertemukan dengan sosok jodoh kita. Namun kita harus tetap berusaha, tetap memantaskan diri untuk pantas dipilih dan dicintai seseorang. Jangan hanya berharap, kita juga harus terus berdoa. Semoga Alllah melancarkan diri kita dalam menemukan dirinya menjadi jodoh yang indah untuk kita.

Oke berikut kesembilan alasan yang telah AJP ulas dengan sederhana, semoga bisa bermanfaat dan membuat hati ini lebih semangat dalam menyambut jodoh kita nantinya. 


0 Response to "9 Alasan Mengapa Belum Menikah Di Usia 20-an"

Post a Comment

BERLANGGANAN GRATIS VIA EMAIL

Dapatkan Artikel Terbaru Dari AJP Creations Melalui Email Anda. Jangan lupa cek kotak masuk di emailnya untuk mengaktifkan fitur pengiriman, setelah klik berlangganan di bawah ini.